Pekanbaru – jum’at 13 oktober 2017 telah dilaksanakan Kemah Bakti Mahasiswa Sistem Informasi 2017, acara ini dilaksanakan selama 3 hari berturut-turut dari tanggal 13-15 oktober 2017. Bertempat di RT 03 RW 06 Dusun Muara Siabu, Kecamatan Salo Kabupaten Kampar, dan diikuti oleh 134 peserta yang merupakan mahasiswa baru Sistem Informasi 2017.
Pelepasan peserta sekaligus panitia dilaksanakan langsung pada pagi jum’at 13 oktober 2017, dan dihadiri oleh ketua jurusan sistem informasi bapak Syaifullah, SE., M.Sc yang langsung memberikan arahan sekaligus melepas panitia dan peserta yang diikuti oleh pemotongan pita secara simbolis. pelepasan ini dihadiiri pula oleh dosen penanggung jawab Kemah Bakti Mahasiswa yaitu bapak Tengku Khairil Ahsyar, S.Kom, M.kom dan bapak M. Afdal, ST, M.kom, yang juga dihadiri oleh dosen-dosen Sistem Informasi bapak Anofrizen S.Kom, M.Kom, bapak Eki Saputra S.Kom, M.Kom, dan bapak Mustakim ST, M.Kom.
Peserta pergi ke lokasi tepat pada pukul 9:30 waktu setempat dan melaksanakan sholat jum’at di Mesjid Islamic Center Bangkinang dan tiba di lokasi perkemahan pada pukul 15:00 WIB.Pembukaan acara dihadiri dan dibuka secara resmi oleh KAUR pembangunan dusun Muara Siabu Bapak sukirman yang diikuti oleh pemotongan pita secara simbolis.
Dihadiri oleh dosen-dosen sistem informasi, alumni, dan juga senior-sonior yang ikut serta dalam memeriahkan dan menyukseskan acara ini. Hari pertama peserta melaksanakan kegiatan pembacaan yasin dan kultum, kegiatan ini dilaksanakan setelah sholat maghrib berjemaah dan dilanjutkan dengan sholat isya’ berjamaah.
Pada hari kedua peserta melaksanakan kegiatan hibbah buku, gotong royong di kantor ketua pemuda desa muara siabu dan dilanjutkan oleh kuis dan outbound. Adapun pada malam puncak kemah bakti mahasiswa sistem informasi 2017 telah dilaksanakan api unggun, pelepasan lampion, penyematan almamater sistem informasi oleh bapak Syaifullah, SE., M.Sc kepada mahasiswa baru sistem informasi sebagai bentuk pengesahan telah menjadi bagian dari keluarga sistem informasi secara simbolis dan juga pensi yang dibawakan oleh setiap kelompok peserta kemah bakti.
Pada hari terakhir dilaksanakan penutupan Kemah Bakti Mahasiswa sistem informasi oleh KAUR pembangunan Dusun Muara Siabu yang diikuti oleh pelepasan balon secara simbolis. Hal ini dihadiri juga oleh pemuda desa setempat, masyarakat, dan seluruh panitia serta peserta Kemah Bakti Mahasiswa Sistem Informasi 2017.
Seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar dan sukses dan ditutup dengan Do’a yang dilantunkan bersama-sama dengan seluruh hadirin. Mudah-mudahan kegiatan ini memberikan manfaat terkhusus untuk seluruh panitia dan peserta Kemah Bakti Mahasiswa Sistem Informasi 2017 dan memberikan kesan yang baik kepada masyarakat setempat.