Alhamdulillah, Pelaksanaan Penutupan Passion Techno Tahun 2017 Telah Selesai Digelar

8FST UIN SUSKA –  Parade Seni Sistem Informasi dan Teknologi (Passion Techno) 2017  yang berlangsung selama tiga hari ini yakni tanggal 7-9 November 2017, selama tiga hari kegiatan berlangsung meriah dengan diadakannya berbagai macam kegiatan perlombaan dan dihadiri berbagai macam bazar, mulai itu bazar hasil karya mahasiswa, komunitas serta makanan yang dapat di kunjungi oleh para pengunjung selama kegiatan Passion Tehcno berlangsung.

Kamis (9/11) resmi ditutup oleh pihak Prodi yang diwakili oleh Bapak T. Khairil Ahsyar, S.Kom, M.Kom. Pada penutupan POM ini juga diberikan hadiah dan penghargaan bagi pemenang dari tiap kategori yang diperlombakan di Passion Techno 2017.

Sirajuddin Usman selaku ketua panitia mengucapkan terima kasih kepada semua Peserta dan Panitia yang turut berpartisipasi dalam Passion Techno 2017 ini.

5“Saya ucapakan terima kasih kepada rekan-rekan semua yang telah berpartisipasi dalam Passion Techno 2017 ini, tanpa partisipasi rekan-rekan semua, Passion Techno 2017 ini tidak akan berhasil dan saya ucapkan selamat untuk pemenang dalam tiap kategori perlombaan” ujar Sirajuddin.

Bapak Tengku selaku perwakilan Prodi juga mengucapkan terima kasih kepada semua Peserta. Panitia dan Juri serta Komunitas yang hadir di Passion Techno 2017 ini.

“Terima kasih kami kepada seluruh Komunitas yang telah berkontribusi dan memperkenalkan Komunitasnya di bazar Passion Techno ini, harapan saya di tahun-tahun yang akan datang akan terus berkontribusi di kegiatan kami ini dan juga harapan saya untuk di tahun yang akan datang akan lebih banyak komunitas yang bisa berkontribusi”ujar Bapak Tengku.

3“Alhamdulillah Prodi kita SI selalu mengadakan acara yang selalu nomor satu dalam hal kemeriahaanya, semoga dengan adanya kegiatan tahunan Passion Techno ini selalu membuta kita kompak dan mampu mempererat kekeluargaan kita”tambah Bapak Tengku.

Usai penutupan dari pihak Prodi,  pemenang Passion Techno pun di umumkan

Untuk pemenang tiap cabang perlombaan adalah sebagai berikut :

  1. Akustik
  2. Juara 1 : Tallaw Band
  3. Juara 2 : Blaster Band
  4. Juara 3 : FIA Koestik
  5. Pop Solo
  6. Juara 1 : Nurmala Sari
  7. Juara 2 : Indah Anggraini
  8. Juara 3 : Tiara Vemilya
  9. Nasyid
  10. Juara 1 : Althof Voice
  11. Juara 2 : Alif Kecil
  12. Juara 3 : Neo Al Fathah
  13. Poster Digital
  14. Juara 1 : Ervan Saharudin
  15. Juara 2 : M. Arif Santoso
  16. Juara 3 : Agusnadi Saputra
  17. Doodle Art
  18. Juara 1 : Deni Fajri
  19. Juara 2 : Dwi Mayang Sari
  20. Juara 3 : Ade Kurniawan Siregar
  21. Tari Tradisional
    1. Juara 1 : SMK Hasanah
    2. Juara 2 : Sanggar KSMP
    3. Juara 3 : Sanggar Ridha MAN 1 Pekanbaru
  22. Stand Up Comedy
    1. Juara 1 : Bonar
    2. Juara 2 : Sopian
    3. Juara 3 : Rio

 2

1

Related Posts

Leave a Reply